Belum Setenar Bali, Wisata Batang Tumbuh dan Menjamur

Belum setenar Bali, wisata Batang tumbuh dan menjamur

Nama Kota Batang memang belum setenar kota tetangga. Bahkan untuk bagian barat Pulau Jawa atau bagian timur masib belum banyak yang tahu di mana Kota Batang berada. Namun bagi warga Batang sendiri nama kota ini menjadi sesuatu yang dirindukan. Kenapa demikian? Pernah dengar berita tentang kerusuhan di Kota Batang? Belum kan? Nah ini lah Kota Batang. Sebuah kota yang tenang meski saat suhu politik memanas. Baik saat pilkada maupun pemilu nasional. Apa lagi dengan kondisi normal, hampir-hampir tak ada gesekan SARA di Batang 

Selain ketenangan warganya dalam menghadapi suasana pemilu, kota ini pun masih terbilang asri. Masih banyak hamparan hijau di berbagai sudut Batang, dari kota sampai pelosok. Belum banyak gedung-gedung pencakar langit dan masih sedikit polusi dari operasoinal pabrik. 

Namun, dalam beberapa tahun kedepan, Kota Batang akan menjadi kota industry yang bisa saja menyaingi kota-kota lain. Hal ini sudah terlihat di beberapa titik bangunan besar-besaran mulai dijalankan. Saat tulisan ini dibuat, ratusan alat berat sedang bekerja menciptakan kawasan industri dengan luas lahan hingga ribuan hektar, dan itu semua ada di wilayah Batang. 

Selain pembangunan lahan industry, tak kalah menarik kita membahas soal tempat-tempat favorit warga Batang berlibur atau jalan-jalan. Yang ini, selain favorit bagi warga Batang, juga menjadi tujuan warga kota tetangga untuk mengisi hari libur bersama keluarga. 

Memang kami akui obyek-obyek wisata di Kota Batang belum setenar Bali yang sudah go internasional. Tapi tahukah kalian, jika kalian berkunjung ke Kota Batang dan mengunjungi semua obyek wisata yang ada, sepertinya anda sudah kecapaian sebelum berhasil mengunjungi semuanya. Ada lebih dari 50 obyek wisata di wilayah batang dari berbagai sudut pelosok. 

Wisata pantai, wisata alam dengan pemadangan pegunungan atau puncak, air terjun, peninggalan sejarah, kolam renang maupun obek wisata buatan lainnnya semua ada di Batang. Dan itu tidak hanya satu atau dua, namun bisa dikata setiap kecamatan di wilayah Kabupaten Batang memiliki obek wisata yang bisa dinikmati untuk suasana liburan. 

Bagi warga Batang sendiri tak perlu jauh-jauh mengunjungi tempat wisata. Cukup di wilayah kecamatan dia tinggal sudah bisa menikmati liburan. Jadi tak perlu keluar jauh-jauh untuk bersantai. Namun untuk menikmati suasana beda bolehlah berkunjung ke kecamatan lain. 

Sebagai pembukaan awal tulisan pada blog Tripiu, blog yang mengulas tempat-tempat wisata di berbagai daerah, kami sedikit mengenalkan suasana Kota Batang yang memiliki puluhan tempat wisata yang bisa dinikmati warga Batang maupun warga luar Batang. Dan untuk mengetahu satu persatu tempat wisata di Batang, ikuti terus perjalanan blog Tripiu. 

Jika diulas satu persatu obyek wisata yang ada di Batang, jika dibukukan mungkin akan tercetak ratusan halaman dalam buku tersebut. Jadi, ikuti tulisan kami, ikuti ulasannya agar kalian lebih mengenal banyak soal tempat-tempat wisata di Batang. Dan jangan lupa kunjungi juga tempatnya. Sehingga anda merasakan nyamannya berwisata di Batang secara real, tak melulu pada tulisan. 

Tripiu. Ngetrip, I luv
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Posts

Unordered List

Ordered List

Theme Support